Pembinaan dan Penyuluhan dari Bhabinkamtibmas Kelurahan Bugul Lor

Pembinaan dan Penyuluhan Kelurahan Bugul Lor
Selasa (6/3/2018) Bhabinkamtibmas Kelurahan Bugul Lor Brigadir Hari Satrio telah melaksanakan kegiatan Pembinaan dan penyuluhan tentang Kamtibmas Jelang Pilkada 2018 kepada warga Masyarakat Bugul Lor di Pendopo Kelurahan Bugul Lor bersama Kanit Reskrim Polsek Bugul Kidul Iptu Agung dan juga kepala Kelurahan Bugul Lor beserta staf Pada kesempatan ini Kanit Reskrim Polsek Bugul Kidul memberikan Himbauan kepada Masyarakat "Situasi menjelang Pilkada ini Masyarakat harus ikut mendukung dalam menjaga Kamtibmas di Lingkungannya karena Lingkungan Aman Masyarakat juga Nyaman terkait dengan kondisi rawana tindak kriminal 3C (Curas,Curat,Curanmor)dan kejahatan lainnya masyarakat harus pandai-pandai menyikapi hal itu dengan cara menjaga keselamatan dan ketertiban Masyarakat. (bhayangkaranews.com)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak